Monday, September 10, 2012

PSYCHOSE

Psychose merupakan penyakit mental yang berat, yang ditandai dengan disorganisasi proses-proses pikiran, gangguan dalam emosionalitas, disorientasi terhadap waktu, ruang, dan person, pada beberapa kasus disertai halusinasi-halusinasi dan delusi-delusi. Ada kekalutan organis, kekalutan fungsional dan kekalutan fungsi-fungsi kejiwaan pada intelegensi, kemauan dan persaan (Kartono, 1989 : 136). Gejala-gejala Psychose Sebagaimana Neurose, Psychose juga menampakkan diri dalam intensitas yang berbeda-beda. Karena itu tidak mudah menetapkan kriteria yang mencakup kasus psychose. Winarno Surakhmad dan Murray Thomas menyebutkan gejala-gejal Psychose, yaitu: a. Penderita tampak tidak mengenal arah dan orientasi waktu serta peristiwa-peristiwa yang terjadi di sekitarnya. b. Penderita mengalami halusinasi, delusi maupun ilusi c. Penderita dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain d. Penderita tidak menyadari persoalan-persoalan yang dihadapinya sendiri, apalagi mengenai sebab-sebab persoalan.

0 comments:

Post a Comment